Kamis, 03 Januari 2013

SAYUR GUEDEH



Sayur lodeh versiku.xixixi.ga pake ebi.bumbu seadanya.

Bahan:
Jagung manis muda 1 tongkol besar pipil.
Labu siem muda 4 buah potong dadu.
Wortel 1 bh potong 1/2cm.
Kol 6 lbr potong sedang.
Melinjo 10 butir
kacang panjang 3 untai
nangka muda sepotong kecil kira2 3x4cm kemudian kupas potong kecil2
telur puyuh 10-15 butir kupas
cabe hijau utuh 2 buah
Daun melinjo sesuai selera.
Daun salam 2 lbr
Lengkuas 2 cm
Santan kelapa 1 lt dari 1 bh kelapa.

bumbu halus:kemiri 3 butir
bawang merah 5 butir
bawang putih 3 butir
garam dan gula secukupnya
kecap manis 1 sdm

bawang merah goreng tuk taburan

Cara memasak:

didihkan santan lalu masukan semua bumbu halus daun salam dan lengkuas, lalu biarkan mendidih kembali sambil diaduk biar ga pecah.

Masukkan sayuran jagung muda, labu siem, wortel, biji melinjo,kacang panjang masak sampai matang dan masukan kecap gula dan garam dan terakhir masukkan telur puyuh,daun kol, cabe ijo dan daun melinjo masak sampai semua matang.angkat sajikan dengan taburan bawang goreng

Tidak ada komentar:

Posting Komentar